Tuesday, 22 November 2016

Resep Kue Bolu Gulung Siram Cokelat

Resep Kue Bolu Gulung Siram Cokelat

iklan 336x280 iklan link responsive
iklan 336x280 iklan link responsive

Baca Juga

Menampilkan resep kue bolu gulung siram cokelat, meskipun ada kata siram cokelat, bukan berarti sensasi cokelat hanya ada pada bagian luarnya saja. Namun bolu gulung ini benar benar menawarkan rasa cokelat baik dalam maupun luarnya. Karena untuk pembuatan kue bolunya terdiri dari beberapa bahan yang berasa cokelat, Sementara itu untuk bahan olesan juga terdapat bahan cokelatnya. Kamu akan merasakan sensasi yang penuh dengan rasa cokelat pada kue bolu ini. kue ini akan sangat cocok bagi kamu yang penggemar cokelat. untuk lebih jelasnya silahkan simak resep kue bolu gulumg siram cokelat di bawah ini :

bolu-gulung-siram-cokelat

Untuk pembuatan kue bolu gulung siram cokelat ini kita membutuhkan tiga macam bahan, mulai dari bahan utama kue bolu, bahan olesan dan bahan toping, simak lengkapnya di bawah ini

Bahan Kue Bolu :

  • Tepung terigu protein sedang sebanyak 75 gram
  • Telur sebanyak 4 butir
  • Gula pasir halus sebanyak 100 gram
  • Margarin  sebanyak 100 gram
  • Baking powder sebanyak 1/2 sendok teh
  • Kuning telur  dari 3 butir telur
  • Cokelat pasta sebanyak 1/2 sendok teh
  • Garam sebanyak 1/4 sendok teh
  • Emulsifier (sp/tbm) sebanyak 2 sendok teh
  • Susu cair  sebanyak 25 ml
  • Cokelat masak pekat sebanyak 50 gram, dipotong-potong
  • Cokelat bubuk  sebanyak 25 gram

Bahan Olesan :

  • Whippy bubuk  sebanyak 35 gram
  • Cokelat bubuk  sebanyak 1 sendok makan
  • Gula tepung  sebaanyak 25 gram
  • Susu cair dingin  sebanyak 75 ml  (untuk mengolah bahan olesan ini tinggal dicampur dan dikocok sampai rata)

Bahan Topping :

  • Susu cair  sebanyak 85 ml
  • Cokelat masak pekat  sebanyak 200 gram

Cara Membuat :

Apabila seluruh bahan yang dibutuhkan untuk membuat kue bolu gulung siram cokelat di atas telah terkumpul seluruhnya, silahkan ikuti petunjuk pengolahan resep kue di bawah ini :

  1. Untuk membuat kue bolu kita mulai dengan melehkan margarine, kemudian masukkan cokelat masak pekat dan cokelat pasta, lalu aduk-aduk sampai cokelat larut, kemudian sisihkan.
  2. Tahap selanjutnya silahkan locok telur bersama gula pasir, garam, emulsifier, susu cair, tepung terigu, cokelat bubuk, serta  baking powder, aduk terus sampai mengembang.
  3. Kemudian masukkan campuran margarin yang dibuat pada tahap 1 tadi sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk perlahan.
  4. Kemudian tuanglah adonan di atas  pada dalam loyang berukuran 28 x 28 x 4 cm  yang telah diolesi dengan margarin dan dialas kertas roti.
  5. Lalu masukkan ke oven dengan api bawah suhu 190 derajat celcius selama 25 menit sampai matang.
  6. Kemudian oleskan bahan olesan. Lalu digulung dan dipadatkan.
  7. Selanjutnya kita membuat topping caranya : panaskan susu cair, kemudian asukkan cokelat masak pekat. Lalu adul-aduk sampai cokelat larut. Lalu dinginkan sampai agak mengental.
  8. Setelah toping jadi, siramkan topping di atas kue bolu gulung, kemudian hias dengan sisa olesan jika masih sisa. Jadilah kue bolu gulung siram cokelat, dan siap untuk disajikan

Takaran bahan pada resep kue bolu gulung siram cokelat di atas bisa untuk 12 potong ukurang standar. Mau lebih banyak potongannya boleh saja, namun hasilnya tentu akan lebih kecil di tiap potongannya.

iklan 336x280 iklan link responsive (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Related Posts

Resep Kue Bolu Gulung Siram Cokelat
4/ 5
Oleh