iklan 336x280
iklan link responsive
iklan 336x280
iklan link responsive
Baca Juga
Mengenai resep kue lidah kucing pernah diulas di situs ini, namun pada lidah kucing kali ini akan dikombinasikan dengan green tea. tentunya rasanya akan berbeda dengan kue sebelumnya. ketahui resep kue dari sajian sedap di bawah ini.
Bahan Kue :
- Mentega tawar dingin sebanyak 200 gram
- Gula tepung sebanyak 60 gram
- Esens greentea sebanyak 1/4 sendok teh
- Tepung terigu protein rendah sebanyak 100 gram
- Susu bubuk sebanyak 25 gram
- Bubuk greentea sebanyak 1 sendok makan
- Putih telur dari 5 butir telur
- Garam sebanyak 1/4 sendok teh
- Gula tepung sebanyak 75 gram
- Popyseed untuk taburan sebanyak 1 1/2 sendok teh
Cara Membuat :
Ikuti beberapa langkah sederhana di bawah ini :
- Kita mulai dengan mengocok mentega sampai lembut selama 5 menit, kemudian tambahkan gula tepung dan esens greentea lalu kocok rata.
- Selanjutnya masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan bubuk greentea sambil diayak dan diaduk rata. kemudian sisihkan.
- Lalu kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. kemudian tambahkan gula tepung sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
- Kemudian masukkan ke campuran margarin sedikit demi sedikit diikuti dengan adukan perlahan-lahan. Lalu masukkan ke dalam kantong plastik segitiga.
- Selanjutnya semprotkan adonan di loyang lidah kucing yang dioles margarin. kemudian taburi dengan popyseed.
- Setelah itu masukkan ke dalam oven selama 15 menit dengan pada suhu 140 derajat Celsius sampai adonan menjadi kue lidah kucing yang matang. Setelah matang, keluarkan dari oven, dinginkan beberapa saat, kue pun siap untuk disajikan
Takaran bahan resep kue di atas bisa membuat kue untuk 434 gram
Resep Kue Lidah Kucing Dengan Kreasi Green Tea
4/
5
Oleh
Unknown