Friday, 2 December 2016

Resep Kue Bolu Gulung Tape – Kreasi Kue Dengan Tape

Resep Kue Bolu Gulung Tape – Kreasi Kue Dengan Tape

iklan 336x280 iklan link responsive
iklan 336x280 iklan link responsive

Baca Juga

Kue bolu gulung bisa juga dikombinasikan dengan bahan tape loh. bagaimana rasanya, tentu saja akan ada aroma dan rasa tape akan terasa. Ketahui bagaimana membuat kue bolu tersebut melalui resep kue dari tabloid sajian sedap di bawah ini.

bolu-gulung-tape

Sebelum membuat kue bolu gulung tape, tentunya kita harus mengumpulkan bahan-bahannya terlebih dahulu. bahan untuk pembuatan kue ada dua jenis, yaitu bahan kue bolunya dan bahan untuk isinya.

Bahan Dasar :

  • Margarin sebanyak 75 gram, dilelehkan
  • Tape singkong sebanyak 75 gram,
  • Susu kental manis putih sebanyak 1/2 sendok makan
  • Pasta vanila sebanyak 1/4 sendok teh
  • Telur 4 butir
  • Gula pasir halus 75 gram
  • Emulsifier (sp/tbm) sebanyak 1 sendok teh
  • Tepung terigu protein sedang 35 gram
  • Tepung maizena 15 gram
  • Susu bubuk 10 gram
  • Pasta cokelat 1/4 sendok teh

Bahan Isi :

  • Santan dari 1/4 buah kelapa sebanyak 200 ml
  • Gula pasir sebanyak 30 gram
  • Garam sebanyak 1/4 sendok teh
  • Tepung maizena sebanyak 20 gram dan air sebanyak 20 ml dilarutkan
  • Kuning telur 1 butir saja
  • Pasta vanila sebanyak 1/4 sendok teh
  • Tape ketan hitam sebanyak 50 gram, diperas

Cara Membuat :

Setelah mengumpulkan bahan-bahan di atas, selanjutnya mari kita praktek membuat kue ya, ikut langkah di bawah ini.

  1. yang pertama kita buat dulu untuk rotinya, untuk isinya nanti ya. Campur margarin, tape singkong, susu kental manis, dan pasta vanila sampai rata. kemudian sisihkan
  2. Telur dikocok dengan gula pasir halus dan emulsifier sampai mengembang. tambahkan tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk sambil diaduk dan diadut merata.
  3. Selanjutnya masukkan campuran margarin sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan. kemudian ambil 100 gram adonan, lalu tambahkan cokelat pastu, lalu aduk rata.
  4. Kemudian tunglah adonan putih di loyang berukuran 26 x 26 x 4 cm yang telah dioles margarin dan dialas kertas roti. Lalu sendokkan adonan cokelat di beberapa tempat. buat marbel dengan tusuk gigi
  5. Setelah itu oven dengan api bawah suhu 190 derajat celcius selama 20 menit sampai kue bolu matang. lalu biarkan dingin.
  6. Membuat isi, untuk membuat isi campur santan, gula pasir, dan garam. aduk hingga mendidih. kemudian masukkan larutan maizena, aduk hingga meletup-letup. matikan api, tambahkan kuning telur. aduk cepat. nyalakan kembali, aduk hingga meletup lagi, kemudian tambahkan pasta vanila dan tape ketan, lalu aduk hingga rata.
  7. oleskan vla, semprot salah satu sisi lebih tebal, kemudian gulung dan padatkan.

Bahan di atas bisa untuk 12 potong kue bolu

Itulah penjelasan lengkap mengenai resep kue bolu gulung tape, semoga dengan resep itu kamu bisa belajar membuat kue denan baik. memang sih sepertinya agak rumit pembuatannya. Tapi jangan pesimis dulu, dan selamat mencoba.

iklan 336x280 iklan link responsive (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Related Posts

Resep Kue Bolu Gulung Tape – Kreasi Kue Dengan Tape
4/ 5
Oleh